Hujan Buatan
Beberapa hari ini, aku cukup surprise.. setelah beberapa bulan dilanda kekeringan ..sampai-sampai air sumur dirumah dan beberapa tetangga habis. Tiba-tiba beberapa hari yang lalu hujan turun cukup deras dalam beberapa hari ini.
Semula aku pikir ini sudah masuk musim hujan, karena waktu hujan yang panjang mulai pagi sampai sore, sampai dibeberapa tempat ada juga yang banjir.
Tetapi.. ternyata informasi yang aku dapat dari koran PR, bahwa hujan yang terjadi beberapa hari ini adalah hujan buatan, yang akan terus dilakukan samapi tanggal 14 November 2007. Yang diluar dugaan adalah hujan buatan ini adalah untuk mengisi waduk-waduk PLTA Saguling, Cirata & Jatiluhur karena air waduknya sangat kurang dan turun sekali, sehingga kapasitas listrik yang dihasilkan sangat kurang. Dan untuk menjamin keberadaan pasokan listrik, maka hujan buatan ini dibuat..
Tujuannya adalah untuk menjamin pasokan listrikā¦
Jadi bukan karena sawah-sawah kekeringan..???


0 Comments:
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home